Manufaktur dan Produksi
50-250 Karyawan
Tentang Perusahaan
PT Van Aroma merupakan Perusahaan yang bergerak di industri minyak atsiri dan merupakan produsen minyak nilam terbesar di Indonesia. PT Van Aroma didirikan sejak tahun 2006 dan berlokasi di Gunung Putri, Bogor, Jawa Barat, Indonesia. Adapun produk utama perusahaan kami adalah Minyak Nilam, Minyak Pala, Minyak Cengkeh, Minyak Sereh Wangi, Minyak Akar Wangi, Minyak Bunga Kenanga dan minyak atsiri lainnya yang berasal dari Indonesia. Kami juga memproduksi turunan dari minyak atsiri berupa isolat alami dan bahan kimia aromatik, serta ekstrak tumbuhan seperti Ekstrak Coklat, Ekstrak Kencur, Ekstrak Kopi, Ekstrak Jahe, Ekstrak Kayu Manis, dan Ekstrak Temulawak. PT Van Aroma kini sedang mengembangkan bisnisnya dengan teknologi terbaru yaitu Ekstraksi CO2, produk-produknya antara lain Minyak Kopi CO2, Minyak Kencur CO2, Minyak Jahe CO2 dan Minyak Cengkeh CO2.
SelengkapnyaWebsite
https://vanaroma.com
Alamat
Jl. Raya Wanaherang No.16, RT.4/RW.4, Cicadas, Kec. Gn. Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat