Apa Itu Value Diri? Ini Contoh dan Cara Menemukannya, Pasti Bisa!

Putri Prima
Lulusan Ilmu Komunikasi yang mendalami dunia content writing, khususnya di bidang karir dan bisnis.
value diri adalah
Apa Itu Value Diri? Ini Contoh dan Cara Menemukannya, Pasti Bisa!

Value adalah- Jika ditanya, apa tujuan karir dan hidupmu? Apakah kamu sudah menjalankan kehidupan sesuai dengan keinginan kamu? Untuk menjawab pertanyaan ini, kamu perlu tahu value yang ada di dalam dirimu. Value adalah serapan dari bahasa Inggris yang punya arti nilai.

Tentu kamu punya sebuah nilai yang kamu pegang teguh dalam hidup. Nah, itu yang disebut dengan value dan menjadi penentu watak serta kepribadian.

Apa kamu sudah tahu apa nilai diri kamu? Untuk membantu kamu tahu lebih jauh tentang nilai diri dan seperti apa kaitannya dengan masa depan karier kamu, KitaLulus sudah siapkan rangkumannya di bawah Ini!

Apa Itu Value?

Value adalah nilai atau kepercayaan yang dianut dalam menjalani hidup sehari-hari. Nilai-nilai tersebutlah yang menjadi tuntunan dalam bersikap dan mengambil keputusan. Tidak hanya itu, nilai-nilai pun menentukan bagaimana cara berinteraksi di lingkungan sosial termasuk di dunia pekerjaan.

Dalam berinteraksi, value ini berkaitan dengan bagaimana kamu bertindak dan memperlakukan orang lain. Biasanya, tindakan yang kita lakukan dan hasilnya sesuai dengan nilai-nilai yang diyakini, dengan begitu kamu akan mendapatkan kepuasan dan merasa lebih bahagia.

Tapi terkadang perbedaan keyakinan dan value yang dimiliki masing-masing individu berbeda-beda dan kerap jadi masalah.

Sebagai contoh, kamu mengedepankan nilai-nilai kegigihan dalam bekerja. Tapi rekan satu tim lebih suka leha-leha. Nah, tentu nilai dari rekan tim kamu membuat kamu menjadi stres.

Oleh karena itu lah, menyadari nilai-nilai yang kamu yakini benar akan membantu untuk menentukan rencana, tujuan hidup, dan jalan karier.

Jenis-jenis Value Diri

Value diri merupakan interpretasi subjektif atau dalam kata lain bersifat individual. Mengutip dari The Fresh Answers, setidaknya ada 5 tipe value diri, yaitu sebagai berikut:

1. Social Value

Social value adalah nilai yang ditentukan oleh komunitas atau masyarakat. Value ini didasari oleh norma-norma yang ada di tengah masyarakat tersebut dan penting untuk dipatuhi oleh setiap individu sebagai makhluk sosial.

2. Personal Values

Value ini mengacu kepada nilai yang diterapkan oleh suatu orang. Contoh value ini adalah kedisiplinan, konsistensi, dan kemampuan memahami serta menghargai sesama manusia.

3. Constitutional Values

Nilai konstitusional adalah nilai yang ditentukan oleh pemangku kekuasaan dalam hal ini pemerintah atau konstitusi yang berlaku di suatu negara.

Sebagai warga negara, kamu wajib mematuhi nilai dari nilai-nilai konstitusi karena nilai ini adalah cerminan dari cita-cita negara.

4. Spiritual Values

Spiritual values atau religious value adalah nilai yang dipatuhi setiap orang berdasarkan kepercayaannya.

Value ini tidak sama dengan aspek material yang bisa kamu lihat, nilai ini bersifat tidak berwujud tapi sangat mendalam dan dipatuhi dalam hidup.

5. Moral Value

Berisikan sifat-sifat baik yang kita patuhi dan percayai untuk mendapatkan kebahagiaan dan realisasi diri.

Value ini menjadi salah satu nilai  yang diterima oleh masyarakat.

BACA JUGA: Bagaimana Cara Analisis SWOT Diri Sendiri?

Cara Menemukan Value Diri

Value bisa menjadi kompas untuk menuntun kamu menjalani hidup. Jika selama ini kamu bingung menentukan apa yang menjadi nilai kamu, coba ikuti beberapa langkah menemukan value berikut ini!

1. Ingat Lagi Kapan Waktu Paling Membahagiakan

Menjalani hidup sesuai dengan nilai haruslah selalu membuat kamu merasa bahagia, bahkan bermakna. Kalau begitu, coba ingat-ingat lagi baik itu dalam keseharian atau karier. Kapan kamu paling merasa bahagia? 

Saat itu, apa kira-kita yang sedang kamu lakukan? Siapa yang terlibat di dalamnya? Apa yang menjadi alasan kamu merasa bahagia?

2. Kapan Kamu Merasa Bangga

Merasa bangga pada diri sendiri adalah bentuk bersikap berdasarkan value yang kamu miliki. Untuk menggali nilai apa yang kamu pegang, coba tanya pada diri sendiri. 

Kapan kamu merasa bangga dan mengapa melakukan hal itu membuat kamu bangga? Apakah orang lain juga turut merasakan kebanggaan yang sama dan mengakui hasil kerjamu?

3. Buat Daftar Value yang Kamu Miliki

Setelah mengingat momen bahagia dan bangga, coba buatlah daftar nilai utama berdasarkan pengalaman. Bisa saja kamu memiliki banyak nilai yang dipegang tanpa sadar. 

Contohnya, kamu merasa bahagia jika bisa bekerja sesuai arahan, menepati deadline, dan memberikan hasil yang terbaik. Maka, value yang kamu miliki adalah profesionalisme dan integritas.

4. Menentukan Prioritas

Selanjutnya, dari daftar value yang kamu miliki, tentukan mana yang perlu diprioritaskan. Kamu bisa membuat perbandingan antar value yang kamu punya. Nilai mana yang menurutmu paling penting dan akan memberi hidup damai serta tentram.

5. Tidak Goyah

Beberapa value mungkin saja membuat kamu mengambil keputusan yang tidak populer dan kamu juga ditentang. Jika di dalam situasi tersebut, kamu jangan sampai goyah dan percaya bahwa hasilnya positif.

Cara Meningkatkan Value Diri

Perlu kamu ketahui, semakin berkualitas nilai diri yang kamu miliki, maka akan semakin mudah menarik kesuksesan. Sebab pentingnya value diri, itulah kenapa kita perlu terus meningkatkannya. Mengutip dari Forbes, berikut ini cara meningkatkan value.

1. Kenali Diri Sendiri

Masing-masing dari kita tentu punya dan berasal dari latar belakang yang berbeda. Beberapa hal yang membentuk kita bisa dari berbagai macam seperti dari keluarga, lingkungan, sampai masalah-masalah yang pernah kita lalui di masa lalu. 

Dari segala macam hal yang membentuk kita, dari situlah penting untuk mengetahui seperti apa diri sendiri secara mendalam.

Kamu mungkin menganggap ini sepele, tapi kenyataanya tidak semua orang bahkan mereka yang sudah lama berkecimpung di dunia karier mampu mengidentifikasi apa yang penting bagi mereka, atau juga kelebihannya.

2. Tidak Apa Jika Kamu Melakukan Kesalahan

Terkadang, kesalahan-kesalahan kecil yang kita lakukan membuat kita mempertanyakan self-worth dan value diri. Padahal melakukan kesalah kecil itu di luar kontrol dan kemauan kita. 

Menerima jika kamu membuat kesalahan dan belajar untuk memperbaikinya adalah hal yang penting untuk meningkatkan value diri.

3. Hentikan Membandingkan Diri

Setiap orang itu berbeda-beda dalam banyak hal. Mulai dari pengembangan diri dan proses mencapai tujuan, setiap orang punya tahapan dan timeline sendiri. Membandingkan diri dengan orang lain hanya akan membuat kamu tidak bisa melakukan hal tersebut, menyalahkan diri, dan stak tidak berkembang.

Sementara, jika kamu berhenti membandingkan diri dengan orang lain, kamu bisa fokus kepada value dan pencapaian diri sendiri.

4. Pahami Inner Critic

Kritik yang datang dari dalam diri sangat memengaruhi value diri. Terkadang kritik memang penting tapi jika kritik dalam diri justru membuat kamu lemah tentu itu tidak akan bisa menambah nilai diri.

Oleh karena itu, penting sekali untuk kamu bisa manajemen inner critic agar bisa meningkatkan value diri. Bila perlu, kamu bisa mencoba menuliskan perasaan, hal yang dirasa kurang, dan melakukan refleksi diri.

Value Diri yang Wajib Jadi Pegangan Hidup

Value diri membuat kita lebih baik dan fokus melakukan hal-hal penting bagi diri. Pondasi agar kita memiliki value adalah kita perlu memiliki nilai yang melekat dalam diri. Berikut ini contoh value yang perlu menjadi pegangan hidup.

1. Kejujuran

Kejujuran adalah modal penting untuk menjalani hidup. Value ini menunjukkan seberapa besar kamu pantas untuk dipercaya. Kejujuran sendiri merupakan tindakan yang tidak menyimpang dari nilai agama dan nilai sosial. Apa yang kamu pikirkan dan lakukan adalah selaras.

Oleh karena itu, penting sekali kamu untuk memiliki value ini dalam kehidupan.

2. Kepedulian

Rasa kepedulian terhadap sesama juga contoh value yang perlu menjadi pegangan hidup. Rasa kepedulian harus kamu mulai dari diri sendiri agar dapat memberikan dampak positif bagi banyak orang. 

Untuk menumbuhkan kepedulian kamu harus memiliki prinsip “Jika kamu menanam kebaikan, maka kita juga akan memetik hasil baik”.

3. Tanggung Jawab

Rasa tanggung jawab juga menjadi value yang perlu kamu pegang dalam hidup. Orang yang bertanggung jawab akan disenangi banyak orang karena dia memiliki kesadaran diri yang tinggi.

Tanggung jawab sendiri terbentuk seiring dengan pertumbuhan dan perkembangan individu. 

Itulah dia hal yang perlu kamu ketahui tentang nilai diri, ketika kamu sudah bisa menemukan apa yang menjadi value kamu, maka hal tersebut bisa menjadi penentuan kamu untuk menemukan karir apa yang ingin kamu miliki.

Aplikasi KitaLulus bisa membantumu menemukan jalan karir terbaik. Ada banyak sekali lowongan pekerjaan dari berbagai perusahaan yang bisa kamu lamar dengan mudah. Cukup download aplikasinya cari lowongannya, dan lamar. Kemudian lamaran kamu akan masuk ke WhatsApp HRD langsung. Yuk, download aplikasi KitaLulus sekarang dan gapai profesi idamanmu #LebihMudah!

Bagikan Artikel Ini:
Bagikan Artikel Ini: Share Tweet
To top