Job Desk & Tugas Opeator Forklift Beserta Template Gratis

job desk operator forklift
Job Desk & Tugas Opeator Forklift Beserta Template Gratis

Operator forklift adalah seorang profesional yang bertanggung jawab untuk mengemudikan forklift untuk membantu kegiatan bongkar muat material gudang dari truk dan menyimpannya di area gudang.

Ringkas Pekerjaan

Kami mencari operator forklift yang terampil secara teknis. Anda akan bertanggung jawab untuk mengoperasikan forklift dengan aman dan efisien untuk memindahkan, mengangkat, dan menempatkan material dan barang di area yang sudah ditentukan. Anda akan bekerja di berbagai area, seperti gudang, pabrik, dan fasilitas distribusi. Seluruh kelancaran aliran stok dan inventaris menjadi tanggung jawab Anda.

Tugas dan Tanggung Jawab

  • Mengoperasikan forklift dengan aman dan sesuai dengan prosedur.
  • Melakukan pembongkaran muatan yang masuk menggunakan forklift.
  • Memindahkan dan mengangkat material dan barang dengan menggunakan forklift sesuai instruksi.
  • Mengidentifikasi kerusakan dan melaporkan kekurangan pada barang yang diangkut.
  • Mengelola dan menyusun material dan barang secara efisien di area penyimpanan yang ditentukan.
  • Melakukan pengecekan secara berkala untuk memastikan kelayakan operasional forklift sebelum digunakan.
  • Menjadwalkan pemeliharaan dan perbaikan forklift.
  • Berkomunikasi dengan tim lain, seperti operator crane, petugas gudang, atau supervisor, untuk memastikan koordinasi yang baik dalam proses pemindahan material.
  • Mengikuti petunjuk dan instruksi dari atasan atau supervisor terkait prioritas tugas, jadwal, dan perubahan operasional.
  • Menyimpan catatan inventaris dan catatan aktivitas bongkar muat.

Kualifikasi

  • Pendidikan minimal SMA atau sederajat
  • Memiliki sertifikasi atau lisensi yang sah sebagai operator forklift yang masih berlaku.
  • Memiliki pengalaman kerja sebagai operator forklift diutamakan.
  • Kemampuan mengoperasikan forklift.
  • Pengetahuan yang baik tentang prinsip-prinsip keselamatan forklift dan prosedur operasional.
  • Memiliki koordinasi mata dan tangan yang sangat baik.
  • Kondisi fisik prima.
  • Perhatian terhadap detail dan familiar terhadap alat-alat industri.
  • Kemampuan dalam membaca dan memahami instruksi dan label barang.
  • Keterampilan komunikasi yang baik untuk berkoordinasi dengan tim dan mengikuti instruksi.
  • Bersedia untuk bekerja dengan sistem shift, di akhir pekan, dan hari libur.

Skill yang Dibutuhkan

  • Komunikasi lisan dan tulisan yang baik.
  • Manajemen waktu.
  • Keterampilan organisasi yang baik.
  • Attention to detail.
  • Problem solving.
  • Mampu bekerja di bawah tekanan.

Hal yang Perlu Diperhatikan saat Memilih Kandidat Operator Forklift

Saat memilih kandidat untuk posisi operator forklift, ada beberapa hal penting yang perlu diperhatikan.

  • Sertifikasi dan Lisensi: Pastikan kandidat memiliki sertifikasi dan lisensi yang sah sebagai operator forklift. Ini menunjukkan bahwa mereka telah menjalani pelatihan khusus dan memenuhi persyaratan keselamatan yang diperlukan untuk mengoperasikan forklift dengan aman.
  • Pengalaman: Memiliki pengalaman sebelumnya sebagai operator forklift dapat menjadi nilai tambah. Pengalaman ini mengindikasikan bahwa kandidat telah terbiasa dengan tugas dan tanggung jawab yang terkait dengan pekerjaan tersebut. Namun, penting untuk mempertimbangkan pula kandidat dengan pengalaman yang lebih sedikit jika mereka memiliki kemauan dan kemampuan untuk belajar dan berkembang.
  • Keterampilan Teknis: Pastikan kandidat memiliki keterampilan teknis yang diperlukan untuk mengoperasikan forklift dengan baik. Mereka harus mampu mengendalikan forklift dengan presisi, mengangkat dan memindahkan beban dengan stabil, serta memiliki kemampuan mengemudi yang baik.
  • Pengetahuan Keselamatan: Perhatikan pengetahuan kandidat tentang prinsip-prinsip keselamatan forklift dan pemahaman mereka terhadap prosedur operasional yang aman. Mereka harus tahu bagaimana menggunakan forklift dengan benar, memahami batasan beban yang ditentukan, dan dapat mengidentifikasi potensi risiko atau situasi darurat serta tahu bagaimana menghadapinya.

Job Deskripsi Terpopuler

jobdesk data scientist
Data scientist adalah seorang profesional yang memanfaatkan keterampilan analitik, statistik,....
job desk business consultant
Jobdesk Business Consultant adalah ahli yang dapat memberikan wawasan, saran,....
project planner
Seorang Event Planner menjadi penanggung jawab utama dalam memastikan setiap....
To top