Mengenal Apa Itu Hospitality, Tugas, dan Jenis Bisnisnya

Annissa Manystighosa
Penulis, pengajar, dan penerjemah yang sedang menekuni pengetahuan seputar bisnis.
hospitality adalah
Mengenal Apa Itu Hospitality, Tugas, dan Jenis Bisnisnya

Ketika berkunjung ke suatu hotel, biasanya Anda akan mendapatkan pelayanan sangat baik dari para staf hotel. Dalam hal ini, hospitality adalah prinsip yang mereka terapkan.

Pernah mendengar istilah hospitality sebelumnya? Sekilas itu terdengar seperti rumah sakit, namun sebenarnya bukan. Mari pahami lebih lanjut mengenai apa itu hospitality, tugas, dan jenis bisnisnya pada artikel berikut.

Apa Itu Hospitality?

Pengertian hospitality adalah sikap ramah atau hubungan kedekatan yang berkembang antara tuan rumah dan tamu. Nilai ini ditunjukkan dengan menawarkan jasa atau menjamu wisatawan, klien, atau bahkan pengunjung asing yang datang berkunjung.

Lingkup hospitality adalah tidak terbatas pada perhotelan saja, melainkan juga bisnis lain yang menjual layanan untuk menarik minat pelanggan. Contohnya seperti bisnis kuliner, perjalanan dan pariwisata, event, bank, minimarket, dan sebagainya. Sektor ini tersedia hampir di semua tempat dengan banyak pekerjaan yang berbeda.

Hospitality adalah kunci agar bisnis berjalan lancar, yaitu melalui interaksi yang efektif antara manajemen dan klien atau pelanggan. Bisnis hospitality akan sulit untuk bertahan jika tidak ada keramahtamahan dan perhatian yang nyata agar membuat klien merasa puas.

Tujuan Bisnis Hospitality

Dalam bisnis, tujuan hospitality adalah memberikan kesan dan pelayanan terbaik pada tamu agar tamu merasa puas. Tak hanya itu, hospitality juga akan membuat suatu daerah maupun negara memiliki ciri khas, sehingga menarik banyak wisatawan berkunjung. Alhasil kegiatan ekonomi wilayah tersebut semakin berkembang.

Tugas Hospitality

Perlu dipahami bahwa tugas hospitality berbeda-beda tergantung pada industri yang beroperasi. Sebagai contoh pekerjaan hospitality di bidang perhotelan akan berbeda dengan bidang pariwisata. Ini penjelasannya.

1. Pada Industri Perhotelan

  • Resepsionis

Saat tamu mengunjungi hotel, resepsionis adalah orang pertama yang mereka temui. Tugasnya yaitu melayani pelanggan yang ingin melakukan reservasi, mengecek ketersediaan kamar, dan mengonfirmasi reservasi.

Ketika memberikan kunci kamar kepada tamu, resepsionis juga harus menangani check-in tamu. Selain itu, resepsionis juga harus menanggapi dengan ramah setiap pertanyaan yang diajukan oleh pengunjung.

  • Porter

Pada saat check-in dan check-out, setiap hotel memiliki porter yang bertugas membawakan barang bawaan Anda. Ketika seorang pengunjung datang untuk melakukan reservasi hotel, porter harus segera menyambut mereka.

Porter juga bertanggung jawab untuk memastikan bahwa kamar yang dipesan tamu dalam keadaan baik dan tanpa masalah.

  • Concierge atau Pramutamu

Pramutamu adalah petugas yang menyambut setiap pengunjung dengan membuka pintu dan memberikan sambutan hangat. Seorang pramutamu harus dapat bekerja secara formal dan tidak formal.

Jika ada tamu yang meminta bantuan pramutamu, mereka harus berusaha membantunya. Contohnya menjadi pengasuh sementara ketika pengunjung membutuhkan bantuan atau mengatur reservasi restoran untuk tamu.

Baca Juga: Mengenal Profesi Staff Hotel, Tugas, dan Job Desk Lengkapnya

2. Pada Bidang Pariwisata

  • Tour Guide

Pemandu wisata atau tour guide bertanggung jawab untuk menemani wisatawan, baik domestik maupun internasional. Pemandu wisata harus bisa menjelaskan tentang tempat yang dikunjungi selama menemani wisatawan.

Oleh karena itu, tour guide perlu memiliki pengetahuan luas tentang budaya dan situs wisata. Pelayanan yang murah senyum juga akan menjadi nilai tambah bagi tour guide.

  • Konsultan Pariwisata

Seorang konsultan dalam industri pariwisata bertanggung jawab untuk menawarkan jasa, mengatasi komplain, serta memberikan nasihat dalam bidang pariwisata.

  • Food and Beverage (FnB)

FnB adalah bisnis yang juga melibatkan hospitality karena bisnis ini bertugas menyiapkan makanan atau minuman yang akan disajikan kepada tamu sesuai dengan standar mutu yang relevan.

Seseorang yang bekerja di industri FnB juga harus dapat memfasilitasi pelanggan yang ingin memberikan masukan atau komentar tentang makanan yang telah disajikan.

Jenis Bisnis Hospitality

Jenis Bisnis Hospitality

Perlu diketahui bahwa ada empat kategori utama dalam industri hospitality. Keempat jenis tersebut adalah sebagai berikut.

1. Penginapan

Salah satu jenis bisnis hospitality adalah identik dengan penginapan. Bisnis ini menyediakan tempat tinggal sementara dalam jangka waktu tertentu, misal satu malam atau satu minggu.

Istilah penginapan dalam konteks ini tidak mengacu pada hotel saja, melainkan termasuk hostel, perkemahan, dan penginapan lain yang menawarkan ruangan bagi pengunjung untuk bermalam.

Target klien penginapan biasanya adalah pelancong bisnis, pelancong liburan, pelancong jangka panjang, backpacker, dan jenis pelancong lainnya.

Kelengkapan fasilitas dan kebersihan lokasi adalah beberapa hal penting yang harus diperhatikan agar klien merasa puas. Sebuah penginapan harus mematuhi standar kebersihan yang mutlak.

2. Tour and Travel

Berikutnya yang termasuk jenis bisnis hospitality adalah tour and travel. Bisnis ini dikenal sebagai penyedia layanan yang terkait dengan perjalanan antar negara, antar pulau, maupun antar kota dengan moda transportasi bus, taksi, pesawat terbang, kapal laut, kereta api, dan lain sebagainya.

Industri ini bertugas menyediakan fasilitas bagi mereka yang ingin melakukan perjalanan, baik itu liburan, perjalanan bisnis, atau lainnya.

Tour and travel biasanya harus menjemput bola alias mendatangi calon klien guna menyampaikan layanan yang mereka tawarkan. Mereka juga melakukan promosi melalui media sosial, iklan, pamflet, atau papan reklame di lokasi yang gampang terlihat.

3. FnB

Kategori selanjutnya dalam bisnis hospitality adalah bidang industri makanan dan minuman atau FnB. Industri ini akan terus ada sebab makanan dan minuman merupakan kebutuhan pokok manusia.

Kemudian diperkirakan 50% dari makanan yang disajikan di hotel juga berasal dari bisnis FnB. Secara umum, industri ini menawarkan layanan terbaik demi kepuasan pelanggan, mulai dari memastikan kualitas bahan makanan dan minuman, rasa, hingga kebersihannya.

4. Hiburan

Bioskop, taman rekreasi, taman bermain anak-anak, dan sarana hiburan lainnya adalah contoh bisnis hospitality di bidang hiburan.

Untuk meningkatkan kebahagiaan pelanggan, beberapa cara yang bisa dilakukan yaitu dengan menawarkan souvenir kepada pelanggan yang menjadi member, memperluas fasilitas gedung, atau meningkatkan layanan pelanggan.

Nah, demikian penjelasan tentang bisnis hospitality mulai dari pengertian hingga jenisnya. Kesimpulannya, hospitality adalah hal penting yang harus diperhatikan perusahaan demi memberikan kepuasan pada pelanggan atau klien.

Maka dari itu, penting untuk memastikan staf di perusahaan Anda menguasai bidang ilmu tersebut. Anda bisa mendapatkan karyawan terbaik yang memahami ilmu hospitality melalui KitaLulus.

KitaLulus adalah platform pencarian kerja teraman di Indonesia yang telah dipercaya oleh lebih dari 50.000 perusahaan terbaik. Anda bisa memasang info loker secara gratis hanya dengan mengisi formulir yang tersedia.

Yuk pasang info loker Anda sekarang juga dan rekrut karyawan sesuai kualifikasi hanya dalam 3 hari saja!

Baca juga: Apa Itu Customer Service? Ini Tugas, Peran, Skill, dan Gajinya

Bagikan Artikel Ini:
Bagikan Artikel Ini: Share Tweet
To top