Apa Itu Divisi IT? Ini Tugas, Skill, Job Desk IT, & Jenjang Karirnya

Shirley Candrawardhani
Admin KitaLulus adalah content writer dan editor profesional yang mengelola konten artikel di KitaLulus.
Job desk IT
Apa Itu Divisi IT? Ini Tugas, Skill, Job Desk IT, & Jenjang Karirnya

Di era modern dan digital seperti sekarang ini, hampir semua kegiatan di perusahaan dilakukan lewat komputer. Oleh karena itu, wajar apabila permintaan karyawan di divisi IT meningkat. Akan tetapi, sebenarnya apa saja job desk IT? Apa saja skill yang harus dikuasai seseorang di divisi IT?

Kamu tidak perlu mencari jawabannya terlalu jauh lagi. Dalam bahasan kali ini, akan dibahas mendalam tentang apa itu IT, job desk IT, lowongan, serta info gajinya. Jadi, pastikan kamu stay tuned hingga akhir!

BACA JUGA: Job desk Operator Produksi: Pengertian dan Tanggung Jawabnya

Apa Itu Divisi IT?

Lowongan IT

Saat ini, hampir semua kegiatan di perusahaan dilakukan lewat komputer dan jaringan net. Apabila tidak sadar dengan tren teknologi, maka perusahaan akan kalah telak dan tidak bisa bersaing dengan kompetitor. Di sinilah peran IT dibutuhkan untuk memelihara, menjaga, dan mengembangkan sistem teknologi perusahaan.

Lebih spesifik, job desk IT berkecimpung di tugas-tugas teknis seperti meningkatkan kinerja dari komputer, software, dan sistem jaringan di perusahaan. Dalam kasus tertentu, seorang dari divisi IT bahkan perlu terjun langsung ke lapangan untuk memperbaiki aset perusahaan seperti modem, printer, mesin fotokopi, dan semacamnya.

Jika dilihat secara garis besar, job desk IT terdiri dari banyak pekerjaan yang kompleks dan under pressure. Bahkan tidak jarang perusahaan meminta syarat sebagai seorang yang multitalenta dan multitasking dalam mengerjakan tugasnya.

Job Desk IT

Job desk IT

Dikarenakan kompleksitas pekerjaan, Anda sebagai HRD wajib mengetahui bagaimana cara mengukur job desk IT yang cocok untuk perusahaan. Sebab, kebutuhan tugas IT tiap bisnis bisa berbeda. Di bawah ini, kami telah merangkum beberapa job desk IT yang perlu Anda ketahui, yaitu:

  • Melakukan pengecekan hingga memperbarui sistem operasi dan aplikasi yang dijalankan oleh pengguna
  • Memastikan bahwa setiap aplikasi yang digunakan bisa berjalan dengan baik
  • Bertanggung jawab pada mesin pendukung. Seperti scanner, printer, dan lain-lain
  • Melakukan beberapa pengaturan pada browser yang sering digunakan
  • Menjaga keamanan sistem dengan menggunakan tools seperti antivirus dan sejenis lainnya
  • Melakukan backup secara berkala terhadap semua data perusahaan
  • Memastikan bahwa setiap komputer yang digunakan bisa berkomunikasi dengan baik dan terhubung dengan sistem jaringan
  • Memperbaiki dan mengecek jaringan komputer yang bermasalah
  • Melakukan pembaruan dan pengecekan terhadap aplikasi atau sistem operasi yang digunakan
  • Memastikan setiap data yang ada di komputer tidak bisa diambil oleh orang lain tanpa izin yang bersangkutan

Setelah Anda mengetahui beberapa job desk IT, sebaiknya Anda mempekerjakan orang yang memiliki latar belakang pendidikan minimal D3 lulusan IT dan S1. Tidak masalah apabila Anda ingin merekrut seorang lulusan SMA, asal skill dan kapasitasnya sesuai.

Skill yang Harus Dikuasai Divisi IT

Skill IT

Tanpa adanya skill, maka job desk IT tidaklah mudah untuk dikerjakan. Oleh karena itu, sebelum Anda menyusun lowongan kerja teknisi IT, ketahui dulu skill apa saja untuk mendukung pekerjaan ini, yaitu misalnya:

1. Kemampuan Teknis

Umumnya, job desk IT berkutat dengan teknologi dan sistem jaringan. Hal yang paling umum dan utama adalah mengetahui bagaimana cara mengoperasikan komputer dan perangkat lunak, serta mengatasi masalah yang kemungkinan muncul.

Maka dari itu, untuk seorang teknisi IT harus memiliki skill teknis untuk mendukung job desk IT yang menjadi tanggung jawabnya. Skill tersebut di antaranya:

  • Kemampuan teknis jaringan internet: mengetahui cara pemasangan dan pengoperasian program komputer hingga fungsi dari program komputer
  • Kemampuan teknis technical support: memelihara, mengelola, dan memperbaiki kesalahan pada teknologi di perusahaan
  • Kemampuan teknis desk support: menganalisis proses helpdesk di perusahaan

2. Kemampuan Problem Solving

Kemampuan problem solving juga harus dimiliki oleh seorang teknisi untuk mendukung job desk IT yang diembannya. Seorang teknisi IT harus bisa melakukan identifikasi masalah dan mencari solusinya dengan cepat dan tepat agar seluruh kegiatan operasional perusahaan tidak ada yang delay.

Semakin sering menghadapi masalah, seorang dari divisi IT akan makin cepat proses problem solving. Akhirnya, pekerjaan pun bisa selesai dengan lebih efisien.

3. Kemampuan Komunikasi

Untuk melaksanakan job desk IT, seorang teknisi haruslah memiliki kemampuan komunikasi. Artinya mereka bisa memahami maksud dari informasi yang diberikan. Hal ini nantinya akan sangat membantu mereka dalam melaksanakan pekerjaannya.

Salah satu job desk IT adalah memberitahukan masalah teknis kepada user. Artinya, di sini juga mereka harus mampu mengkomunikasikan masalah dan solusinya agar bisa dimengerti oleh orang lain.

4. Kemampuan Manajemen Waktu

Satu lagi skill yang harus dimiliki oleh seorang teknisi IT, yaitu manajemen waktu. Sebab, seorang IT bertanggung jawab memastikan semua proyek selesai sesuai waktu dan porsinya.

Oleh karena itu, untuk melakukan job desk IT dengan baik, seorang teknisi harus bisa menyusun prioritas tugas dan pekerjaan. Dengan adanya skala prioritas, seorang IT bisa melaksanakan proyek dengan maksimal dan tidak mudah terdistraksi hal lain yang prioritasnya lebih rendah.

5. Kemampuan Software

Ruang lingkup job desk IT adalah seputar teknologi dan sistem jaringan perusahaan. Oleh karena itu, sebaiknya seorang yang bekerja di IT tahu bagaimana cara mengoperasikan software-software berikut:

  • Linux/Unix
  • Operating system
  • Maintain data reports
  • Programming
  • Server
  • Pengetahuan sistem dasar komputer
  • NoSQL
  • Kemampuan coding dasar
  • Microsoft SQL server
  • Membaca dan menganalisis application logs

BACA JUGA: Membuat Job Desk Staff Administrasi yang Baik untuk Banyak Pelamar Profesional, Mau?

3 Jenjang Karir IT Sesuai Bidangnya

Jenjang karir IT

Sebagai pemberi kerja, tentu Anda ingin jika karyawan merasa betah dan nyaman bekerja di perusahaan Anda. Maka dari itu, ada baiknya jika Anda memberikan kesempatan bagi para karyawan untuk mengembangkan jenjang karir mereka. Terdapat beberapa jenjang karir IT yang bisa Anda tawarkan untuk para teknisi, misalnya:

1. Customer Support

Pada umumnya, customer support masuk ke dalam ranah pekerjaan technical support. Job desk IT yang diembannya meliputi melakukan instalasi aplikasi, mengatasi error yang terjadi, bertanggung jawab atas log in karyawan, melakukan update software, dan hal teknis lainnya.

Selain itu, job desk IT pada customer support juga sangat penting. Hal ini dikarenakan mereka harus menampung berbagai masalah yang dialami oleh para pelanggan. Mulai dari yang ringan hingga yang berat. Nantinya masalah yang sudah dikumpulkan akan diberikan kepada pihak yang bertanggung jawab untuk dicarikan solusinya.

2. Technical Support

Jenjang karir lainnya yang masih berkaitan dengan job desk IT adalah technical support. Namun, Anda harus memastikan karyawan yang ingin mengembangkan karirnya ke technical support harus memiliki sertifikasi khusus.

Sebab, job desk IT dari technical support meliputi pemantauan kerja server, bertindak cepat saat server down, melakukan konfigurasi troubleshooting, hingga hal-hal lainnya yang berurusan dengan teknologi software.

3. Advanced Support

Satu lagi pengembangan karir yang bisa Anda berikan, yaitu advanced support. Job desk IT yang diembannya meliputi tanggung jawab untuk melakukan evaluasi, analisa, hingga solusi yang tepat ketika sistem jaringan perusahaan sedang bermasalah.

Untuk jenjang karir yang satu ini, Anda perlu memperhatikan bahwa karyawan tersebut memiliki pengetahuan seputar dunia IT. Sebab, job desk IT yang akan dilakukannya adalah seputar konfigurasi program, perancangan program, hingga mempertahankan keutuhan data dalam server.

Demikian penjelasan mengenai job desk IT pada umumnya, skill yang harus dimiliki, hingga pengembangan jenjang karir yang bisa Anda berikan di perusahaan. Pada umumnya, gaji IT berkisar antara Rp6.000.000 – Rp7.000.000 sesuai kebijakan perusahaan.

Jika Anda membutuhkan teknisi IT untuk mengerjakan job desk IT di perusahaan, bisa menaruh lowongan di KitaLulus. Sebagai salah satu situs pencari kerja populer, KitaLulus sudah beroperasi di Jabodetabek, Bandung, Makassar, Surabaya, Medan, Semarang, dan Gowa, lho!

Oleh karena itu, daftarkan diri Anda untuk memasang lowongan pekerjaan di KitaLulus. Dapatkan teknisi IT terbaik untuk perusahaan Anda mulai dari sekarang!

Bagikan Artikel Ini:
Bagikan Artikel Ini: Share Tweet
To top