10 Ide Bisnis Agustusan, Modal Kecil Tapi Untung Besar!

Rabbani Haddawi
Seorang penulis dan editor profesional dengan pengalaman lebih dari 5 tahun. Memiliki keahlian dalam penulisan konten bidang keuangan, investasi, serta asuransi.
ide jualan agustusan
10 Ide Bisnis Agustusan, Modal Kecil Tapi Untung Besar!

Memasuki bulan Agustus, seluruh masyarakat Indonesia akan disibukkan dengan perayaan Hari Kemerdekaan Indonesia. Dalam kesempatan ini pula, berbagai ide jualan Agustusan mulai bermunculan untuk menyambut perayaan tersebut.

KitaLulus merangkum 10 ide bisnis 17 Agustus yang menjanjikan keuntungan besar namun dengan modal kecil. Penasaran? Simak selengkapnya di artikel berikut.

Ide Jualan Agustusan untuk Raih Untung Besar

Bulan Agustus merupakan momen istimewa bagi seluruh rakyat Indonesia, dan tidak ada yang lebih baik daripada merayakannya dengan bisnis yang mengangkat semangat patriotisme dan kebangsaan. Berikut adalah 10 ide bisnis Agustusan menarik di perayaan kemerdekaan Republik Indonesia.

1. Bendera Merah Putih dan Umbul-Umbul

Bendera Merah Putih dan Umbul-Umbul
Source: Detik

Menyambut 17 Agustus, banyak orang yang ingin memasang bendera merah putih di halaman rumah mereka untuk menghormati jasa para pahlawan kemerdekaan. Menjual bendera merah putih dan umbul-umbul bisa menjadi ide jualan Agustusan yang menguntungkan.

Cara terbaik untuk melakukannya adalah dengan menjadi reseller dari toko online atau menjualnya langsung setelah dijahit sendiri. Anda juga dapat mempromosikannya melalui grup WhatsApp perumahan atau media sosial seperti Instagram dan TikTok.

2. Perlengkapan Lomba 17 Agustus

Saat merayakan HUT RI, lomba-lomba menjadi kegiatan yang tak terpisahkan, mulai dari panjat pinang hingga lomba makan kerupuk. Anda dapat memanfaatkan momen ini sebagai peluang bisnis dengan menjual perlengkapan lomba 17 Agustus. Misalnya, tawarkan tali rafia untuk lomba makan kerupuk atau karung yang dibutuhkan dalam balap karung.

Pastikan untuk mencari supplier atau pemasok yang menyediakan barang-barang tersebut dengan harga terjangkau. Dengan begitu, Anda dapat memperoleh keuntungan dari selisih modal dan harga jual setiap perlengkapan lomba yang Anda tawarkan.

3. Kaos Bertemakan Indonesia

Kaos Bertemakan Indonesia
Source: Studyinjogja

Menjelang hari kemerdekaan 17 Agustus, banyak orang Indonesia ingin merayakan momen bersejarah ini dengan tampil stylish. Maka dari itu, bisnis menjual kaos bertemakan Indonesia pastilah ide yang brilian.

Anda dapat bermain-main dengan desain kaos tersebut, asalkan tetap mengangkat tema Indonesia. Selain itu, pastikan desainnya menarik. Sebagai tips, untuk menghasilkan produk berkualitas, Anda perlu mencari desainer yang handal dan berkualitas.

Butuh karyawan secepatnya? Segera pasang info lowongan kerja Anda di KitaLulus, gratis!

Baca Juga: 11 Ide Jualan Online Tanpa Modal, Bisa Dilakukan Dari Rumah!

4. Pakaian Nuansa Merah dan Putih

Berbeda dengan kaos, bisnis pakaian dengan nuansa merah putih juga menjanjikan. Banyak instansi atau perusahaan yang mewajibkan karyawannya mengenakan seragam berwarna tema saat Hari Kemerdekaan.

Jika tempat kerja Anda menerapkan aturan ini, mengambil peluang bisnis dengan menjual pakaian seperti kemeja, celana, rok, atau jaket dengan tema merah dan putih bisa menjadi pilihan yang baik. Pastikan harga yang ditawarkan juga bersaing agar dapat menarik lebih banyak konsumen.

5. Penyewaan Baju Adat & Tata Rias

Penyewaan Baju Adat & Tata Rias
Source: Detik

Penyewaan baju adat juga bisa jadi ide bisnis 17 Agustus yang menguntungkan karena banyak generasi milenial lebih suka menyewa daripada membeli baju adat. Terutama bagi orang tua yang anaknya masih bersekolah di Taman Kanak-Kanak. 

Jika Anda memiliki keahlian dalam merias, bisnis ini bisa menjadi kesempatan untuk mencari penghasilan tambahan. Selain itu, Anda juga turut melestarikan budaya Indonesia dengan cara ini.

6. Jasa Desain & Percetakan

Jasa desain dan percetakan adalah bisnis lain yang menjanjikan menjelang 17 Agustus. Permintaan akan desain dan cetakan umbul-umbul atau spanduk biasanya tinggi, tidak hanya dari instansi pemerintah, tetapi juga dari perusahaan swasta dan lingkungan tempat tinggal.

Anda bisa menjadi reseller dengan margin yang bersaing atau menjual jasa desain dan percetakan secara langsung kepada teman atau tetangga.

Baca Juga: 15 Ide Konten Tiktok Untuk Bisnis Terbaik, Dijamin Gampang Viral!

7. Piala atau Trofi

Piala atau Trofi
Source: Tribunnews

Banyak perlombaan yang diadakan baik oleh kelompok karang taruna maupun perusahaan menjelang perayaan Hari Kemerdekaan. Perlombaan ini menjadi bagian penting dari semarak kemeriahan HUT RI, karena dianggap sebagai perjuangan menuju kemenangan. Dalam perlombaan, selalu ada yang menang dan yang kalah.

Menghadirkan piala atau trofi dalam perlombaan dapat memeriahkan suasana dan memberikan semangat lebih bagi para peserta untuk berusaha meraih kemenangan. Piala atau trofi ini juga bisa menjadi kenangan berharga bagi mereka.

8. Makanan dan Minuman Ringan

Setelah mengikuti berbagai perlombaan di lingkungan perumahan, peserta atau panitia sering kali merasa lapar dan haus. Jika pulang ke rumah terasa malas, di sinilah peluang bisnis makanan dan minuman ringan muncul.

Anda dapat membuka lapak di dekat lokasi perlombaan dan juga menawarkan jajanan kepada orang-orang yang datang menonton.

9. Mainan Anak-anak

Tidak hanya makanan dan minuman, mainan juga punya potensi bisnis yang menguntungkan. Target pasar utamanya bukan orang dewasa, melainkan anak-anak kecil yang ikut menyaksikan lomba 17 Agustus. Selain itu, mainan juga sering dipilih sebagai hadiah lomba Agustusan yang bermanfaat.

Anda dapat memulai dengan mencari supplier yang menyediakan berbagai mainan menarik dengan harga terjangkau. Selanjutnya, carilah lokasi-lokasi yang banyak dikunjungi oleh anak-anak. Dengan begitu, mainan yang Anda jual memiliki potensi laris manis dan bisa memberikan keuntungan besar dalam waktu singkat.

Baca Juga: 15 Ide Lomba 17 Agustus Terpopuler 2023, Anti Mainstream!

10. Souvenir Bertema Hari Kemerdekaan

Souvenir Bertema Hari Kemerdekaan
Source: Kompasiana

Souvenir bertema kemerdekaan sering digunakan untuk menghias rumah dan kendaraan saat perayaan Hari Kemerdekaan. Bendera-bendera kertas yang menghiasi langit-langit rumah warga adalah pemandangan yang umum di lingkungan perumahan. Tak hanya bisa untuk di rumah, souvenir bertema HUT RI juga bisa dipakai untuk hiasan di mobil.

Dengan 10 ide jualan Agustusan di atas, semoga Anda dapat meraih kesuksesan dalam memanfaatkan momen perayaan kemerdekaan untuk mengembangkan bisnis Anda. Selamat berusaha dan selamat merayakan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia!

Jika Anda sedang mengembangkan bisnis dan memerlukan tenaga karyawan, tetapi bingung mencari di mana, gunakan KitaLulus. Pasang loker di KitaLulus sangat mudah dan prosesnya cepat, Anda juga akan dibantu penuh dari tim support KitaLulus. Gabung sekarang!

Bagikan Artikel Ini:
Bagikan Artikel Ini: Share Tweet
To top