4 Lowongan Kerja Astra Terbaru, Simak Syarat dan Cara Melamarnya

Nisa Maulan Shofa
Penulis profesional sejak tahun 2017. Berspesialisasi dalam penulisan di bidang karir dan seputar dunia kerja.
lowongan kerja di astra terbaru
4 Lowongan Kerja Astra Terbaru, Simak Syarat dan Cara Melamarnya

Lowongan kerja Astra— Lowongan kerja Astra selalu dicari. Alasannya tentu saja karena Astra merupakan perusahaan besar dan kredibel. Apakah kamu juga salah satu orang yang juga ingin berkarir di Astra? Jika iya, kamu membuka artikel yang tepat dan bisa membantu kamu.

Ada 4 lowongan kerja Astra yang akan dijelaskan di sini, yaitu posisi Project Admin, Infrastructure Engineer, Finance Controller Analyst, dan Senior Front End Developer. Lowongan kerja ini asli dan mudah di-apply. Untuk lebih jelaskan, langsung simak artikel ini hingga selesai saja ya!

Tentang Astra Group

lowongan kerja astra group

Bekerja di perusahaan besar tentu saja menjadi impian banyak orang. Namun, untuk bisa lolos juga harus berkompetisi dengan ribuan orang pelamar. Bahkan pada umumnya, HRD di perusahaan besar harus menggunakan sistem otomatis untuk melakukan screening administrasi awal sehingga CV yang kamu kirim harus ATS friendly.

Begitu pula dengan lowongan kerja Astra. Salah satu perusahaan multinasional ini selalu diminati oleh jobseeker ketika membuka lowongan. Tidak hanya untuk perusahaan pusat, beberapa anak perusahaan Astra juga memiliki jumlah peminat serupa.

Di artikel ini, KitaLulus khusus menjelaskan lowongan kerja di dua anak perusahaan Astra, yaitu PT Astra Land Indonesia dan PT Menara Astra. Di bidang apa perusahaan ini bergerak? Yuk, bahas sedikit sebagai gambaran jika kamu belum terlalu memahami keduanya.

PT Astra Land Indonesia adalah salah satu perusahaan properti terbesar di Indonesia. Perusahaan ini menjadi penyalur utama proyek perumahan di Astra Property Group.

PT Astra Land Indonesia bahkan diberi suntikan investasi oleh Jardine Matheson Group, yaitu Hongkong Land, perusahaan properti terkemuka dunia dengan base di Hongkong dan Singapura.

Kemudian, PT Menara Astra terafiliasi langsung dengan Astra Property. Astra Property adalah perusahaan pengembangan dan manajemen properti. Telah banyak proyek pembangunan yang digarap, mulai dari perumahan hingga apartemen mewah.

BACA JUGA: 17 Prospek Kerja Teknik Informatika dan Gajinya 2022

Lowongan Kerja Astra Group

lowongan karir astra

Sesuai dengan penjelasan di awal, KitaLulus akan menjelaskan 4 lowongan kerja Astra yang bisa kamu lamar. Tenang saja, informasi lowongan kerja Astra ini akurat dan terpercaya kok. Kamu bisa menyimak syarat dan ketentuannya di penjelasan berikut ini.

1. Project Admin di PT Astra Land Indonesia

Lowongan kerja Astra yang pertama adalah Project Admin di PT Astra Land Indonesia. Sebagai project admin, kamu akan memiliki tugas dan tanggung jawab untuk melakukan pengelolaan budget, pemantauan tim, pengerjaan administrasi, hingga pengelolaan inventaris.

Jika kamu memiliki pengalaman di tugas dan tanggung jawab di atas, kamu bisa bergabung di PT Astra Land Indonesia sebagai Project Admin.

Berikut syarat dan ketentuan yang harus kamu penuhi:

  • Pendidikan minimal D-3 di semua jurusan
  • Memiliki pengalaman minimal 2 tahun di posisi serupa
  • Memiliki pengalaman untuk mengoperasikan sistem, seperti Oracle, Essbase, dan SAP Dinamika
  • Memiliki keterampilan administrasi yang baik
  • Detail oriented
  • Memiliki kemampuan komunikasi yang baik
  • Dapat bergabung secepatnya
  • Bersedia ditempatkan di Tangerang

2. Infrastructure Engineer di PT Astra Land Indonesia

Sebagai Infrastructure Engineer, tugas dan tanggung jawab yang harus kamu lakukan adalah:

  • Melakukan identifikasi masalah yang berkaitan tentang pengoperasian infrastruktur data perusahaan
  • Melakukan uji coba site reliabilitas
  • Mendesain infrastruktur jaringan perusahaan
  • Melakukan pemeliharaan server laman web perusahaan
  • Melakukan pengaturan penyimpanan sistem dan hardware

Berikut syarat dan ketentuan menjadi Infrastructure Engineer di PT Astra Land Indonesia:

  • Pendidikan minimal S-1 Teknik Sipil.
  • Memiliki pengalaman minimal 3 tahun di bidang yang sama.
  • Mudah beradaptasi.
  • Detail oriented.
  • Mampu bekerja sesuai deadline.
  • Mampu bekerja di bawah tekanan.

BACA JUGA: Tutorial Cara Lamar Kerja Di Aplikasi KitaLulus | Mudah, Cepat, Aman!

3. Finance Controller Analyst di PT Menara Astra

syarat kerja di astra internasional

Finance Controller Analyst adalah posisi di lowongan kerja Astra selanjutnya. Nantinya kamu akan ditempatkan di PT Menara Astra. Tugas yang harus kamu kerjakan adalah:

  • Memantau pengeluaran keuangan agar sesuai dengan perencanaan anggaran
  • Menyiapkan anggaran tahunan dan prospek perusahaan
  • Membuat perbandingan antara realisasi penggunaan anggaran & rencana, dan menganalisa perbedaan/variasi dalam penggunaan anggaran
  • Memastikan sistem pencatatan selalu update dan mampu memenuhi kebutuhan transaksi perusahaan
  • Mengelola kebijakan (SOP) terkait penganggaran

Berikut adalah kualifikasi yang harus kamu penuhi untuk melamar posisi Finance Controller Analyst:

  • Pendidikan minimal S-1 Jurusan Akuntansi
  • Pengalaman kerja minimal 1 Tahun di bidang serupa
  • Memahami akuntansi, penganggaran, dan sistem pengadaan dengan baik
  • Memiliki kemampuan analisis yang kuat
  • Manajemen waktu
  • Detail oriented
  • Memiliki kemampuan komunikasi yang baik
  • Dapat berkolaborasi dalam tim
  • Memiliki inisiatif yang kuat
  • Pengalaman di bidang properti akan menjadi nilai tambah

4. Senior Front End Developer di PT Menara Astra

Sebagai Front End Developer, kamu tentu saja harus menguasai pemrograman dengan baik. Terlebih posisi yang dibutuhkan adalah setingkat senior sehingga harus juga memiliki kemampuan manajerial supaya dapat mengelola tim dengan maksimal.

Berikut kualifikasi lengkap melamar posisi Senior Front End Developer di PT. Menara Astra:

  • Pendidikan minimal S-1 di Jurusan Komputer Sains atau bidang serupa.
  • Pengalaman minimal 2–5 tahun untuk bidang terkait.
  • Memiliki kemampuan dalam pengoperasian React Native & React JS, PHP Laravel, lonic, dan Angular JS.
  • Memiliki kemampuan komunikasi yang baik.
  • Dapat berbahasa Inggris, baik oral maupun tulisan.
  • Memahami dengan sangat baik tentang pola desain dan penerapannya.
  • Familiar dengan siklus hidup penerapan sistem end-to-end.

Benefit Berkarir di Astra Group

benefit kerja di astra group

Mengapa harus memiliki Astra untuk tempat berkarir? Apakah hanya karena perusahaan ini adalah perusahaan besar? Jangkauan usaha, integritas bisnis, hingga kredibilitas yang terjamin memang menjadi alasan utama berkarir di Astra Group.

Namun, bekerja di Astra Group ternyata banyak benefitnya, lho. Berikut manfaat yang bisa kamu peroleh ketika berkarir di Astra Group.

1. Pengembangan Karir

Sebagai perusahaan besar, bekerja di Astra tentu saja merupakan privilege untuk kamu yang ingin berkarir dengan maksimal. Terlebih, Astra adalah perusahaan multinasional yang berstatus sebagai konglomerat karena memiliki banyak anak perusahaan dengan diversity bidang usaha.

2. Lingkungan Kerja yang Kompetitif

Untuk kamu yang menyukai tantangan dan kompetisi, lingkungan kerja di perusahaan besar tentu saja menjadi lingkungan yang menantang. Akan ada banyak karyawan dengan kemampuan hebat dan kamu harus bersaing dengan mereka untuk mencapai karir impian tentu saja menjadi ide yang bagus.

Namun, tentu saja bersaingnya dengan sehat ya. Tunjukkan kemampuan andal kamu dalam memegang suatu proyek sehingga skill kamu akan dilihat dengan baik.

3. Meningkatkan Kemampuan

Pada umumnya, perusahaan besar akan memiliki program pengembangan karir dan kemampuan untuk para karyawannya.

Tidak hanya sebagai benefit bekerja di perusahaan tersebut, tetapi juga demi kepentingan perusahaan supaya karyawan menjadi lebih andal dan hasil kerjanya bisa maksimal untuk perusahaan. Nah, Astra juga banyak memiliki program pengembangan untuk karyawan yang bisa kamu dapatkan.

4. Gaji dan Tunjangan Lainnya

Tidak dapat dimungkiri, tujuan mencari kerja salah satunya tentu mendapatkan gaji yang layak sesuai kemampuan.

Nah, banyak jobseeker yang menarget perusahaan besar karena perusahaan tersebut memberikan nominal gaji, bonus, asuransi, dan tunjangan yang tinggi. Bahkan akan mendapatkan asuransi yang berkualitas untuk modal hari tua hingga dana pensiun.

Lamar Kerja di KitaLulus

Cara melamar kerja di Astra

Bagaimana? Dari keempat lowongan kerja Astra di atas, ada yang ingin kamu target sehingga dapat berkarir di Astra Group nantinya? Jika iya, kamu dapat melamarnya di KitaLulus ya. Sangat mudah kok.

Berikut langkah melamar karir Astra melalui KitaLulus:

  • Instal aplikasi KitaLulus di Playstore atau klik di sini.
  • Lakukan registrasi akun secara gratis hanya dengan masuk ke akun Google kamu yang aktif.
  • Ketikkan PT Astra Land Indonesia atau PT Menara Astra di bar pencarian lowongan kerja paling atas.
  • Pilih posisi yang kamu minati.
  • Lamar posisi tersebut dengan profil KitaLulus kamu dan tunggu hingga HR perusahaan bersangkutan menghubungimu.

Lamaran kerja melalui aplikasi KitaLulus tidak pernah dipungut biaya ya. Jadi, jika ada yang mengatasnamakan KitaLulus ataupun Astra Group dan meminta kamu membayar administrasi atau lainnya, jangan dipercaya karena itu 100% hoax.

Aplikasi KitaLulus sendiri sudah terawasi oleh Kominfo. Jadi, seluruh lowongan kerja yang terdaftar di KitaLulus terpercaya, no hoax, dan no tipu-tipu.

Jadi, yuk, langsung saja instal aplikasi KitaLulus di smartphone kamu dan dapatkan pengalaman mencari kerja #LebihMudah, aman, dan terpercaya. Yang paling penting, kamu bisa melamar kerja dari mana saja dan kapan saja hanya melalui genggaman.

Bagikan Artikel Ini:
Bagikan Artikel Ini: Share Tweet
To top